Minggu, 08 Agustus 2010

Client/Server & WEB Based

Klien-server atau client-server merupakan sebuah paradigma dalam teknologi informasi yang merujuk kepada cara untuk mendistribusikan aplikasi ke dalam dua pihak: pihak klien dan pihak server.
client-server-illustration
Dalam model klien/server, sebuah aplikasi dibagi menjadi dua bagian yang terpisah, tapi masih merupakan sebuah kesatuan yakni komponen klien dan komponen server. Komponen klien juga sering disebut sebagai front-end, sementara komponen server disebut sebagai back-end. Komponen klien dari aplikasi tersebut dijalankan dalam sebuah workstation dan menerima masukan data dari pengguna. Komponen klien tersebut akan menyiapkan data yang dimasukkan oleh pengguna dengan menggunakan teknologi pemrosesan tertentu dan mengirimkannya kepada komponen server yang dijalankan di atas mesin server, umumnya dalam bentuk request terhadap beberapa layanan yang dimiliki oleh server. Komponen server akan menerima request dari klien, dan langsung memprosesnya dan mengembalikan hasil pemrosesan tersebut kepada klien. Klien pun menerima informasi hasil pemrosesan data yang dilakukan server dan menampilkannya kepada pengguna, dengan menggunakan aplikasi yang berinteraksi dengan pengguna.
Sebuah contoh dari aplikasi client/server sederhana adalah aplikasi web yang didesain dengan menggunakan Active Server Pages (ASP) atau PHP. Skrip PHP atau ASP akan dijalankan di dalam web server (Apache atau Internet Information Services), sementara skrip yang berjalan di pihak klien akan dijalankan oleh web browser pada komputer klien. Klien-server merupakan penyelesaian masalah pada software yang menggunakan database sehingga setiap komputer tidak perlu diinstall database, dengan metode klien-server database dapat diinstal pada suatu komputer sebagai server dan aplikasinya diinstal pada client.

PERBEDAAN

     Server merupakan Penyedia layanan, seperti pengertian mentah dari Serve yang artinya melayani..
Server menyediakan segala layanan yang dapat digunakan oleh client, dan biasanya komputer server menggunakan specification yang tidak main main, sebab, server berfungsi sebagai penanggung segala aktivitas client, yang artinya server harus menjadi jembatan client untuk browsing, mencatat log dan traffic client, menggunakan firewall, dsb yang tentu tidak bisa dilakukan bahkan dengan processor pentium 4 biasa.
     Client, seperti namanya, merupakan klien, atau dengan kata lain pengguna layanan yang disediakan server.. Keuntungannya adalah, specification computer tidaklah harus tinggi.. Cukup yang standar, selama mampu melakukan networking dan browsing/gaming pun sudah cukup.

http://id.wikipedia.org/wiki/Klien-server

WEB Based

 

Kalo dulu yang namanya aplikasi musti hanya aplikasi berbasis desktop. Tapi kalo sekarang telah lahir aplikasi jenis baru yang dinamakan aplikasi berbasis web.

Secara sederhana, aplikasi berbasis desktop adalah aplikasi yang harus diinstall dulu di komputer yang akan menjalankam program tsb. Sedangkan aplikasi berbasis web merupakan aplikasi yang dijalankan melalui browser dan tidak perlu diinstall dulu.

Keunggulan aplikasi berbasis web ini antara lain:
1. Platform Independent, artinya aplikasi ini dapat dijalankan dari sistem operasi windows, linux, BSD, Mac.

2. Untuk dijalankan di banyak komputer, anda tidak perlu install di aplikasi disetiap komputer, cukup kopi aja script programnya ke server atau salah satu komputer. Untuk komputer lain yang ingin menjalankan program ini cukup buka browsernya dan membuka alamat host server dimana program ini disimpan.

3. Aplikasi ini dapat dijalankan dari jarak jauh dengan menggunakan internet.

Aplikasi berbasis web ini dibuat dengan menggunakan program server side, contohnya ASP, JSP, PHP, dan bahasa lainnya.

ASP (Active Server Side) merupakan turunan dari MS Visual Basic yang dibuat oleh Microsoft.

JSP (Java Server Page) merupakan bahasa berbasis Java yang dikembangkan oleh Sun Microsistem

Sedangkan PHP (PHP Hypertext PreProsessor) merupakan bahasa pemrograman yang paling banyak komunitasnya saat ini dan dikembangkan secara open source.

 

http://aswandi.or.id

0 komentar:

:nyimak :bata :bingung :capede :cendol :rate :duka :malu2 :malu :marah :metal :nangis :ngacir :ngakak :ngintip :pertamax :siul :tkp

Posting Komentar

Super Mario Game